f(x)

Saturday, September 18, 2010

Raikkonen Ingin Bela Renault


Manajer Kimi Raikkonen, Steve Robertson, mengakui bahwa pebalap asal Finlandia tersebut sedang menjajaki kemungkinan untuk kembali ke Formula 1 (F1) pada musim mendatang bersama tim Renault. Robertson mengonfirmasi, dia sendiri yang mengontak tim dari Perancis tersebut untuk membicarakan hal itu.

Pada awal pekan ini muncul kabar yang menyebutkan, Raikkonen mengadakan pembicaraan dengan bos Renault Eric Boullier, tentang kemungkinan dirinya memperkuat tim tersebut. Keinginan mantan juara dunia F1 2007 tersebut muncul setelah melihat performa Renault di Sirkuit Spa, Belgia, dua pekan lalu.

Robertson, yang juga menjadi pemilik bersama tim Raikkonen Robertson F3 bersama sang pebalap, memberikan kejelasan tentang rumor itu. Dia mengakui, berita tersebut benar adanya karena Raikkonen juga tertarik.

"Itu benar, saya berbicara dengan Boullier," ujar Robertson kepada Turun Sanomat. "Kami ingin menjajaki semua kemungkinan pilihan untuk tahun depan. Kimi dan saya bertanya kepada Renault tentang situasinya.

"Di sana sudah banyak rumor. Saya bahkan mendengar bahwa Kimi akan tampil di NASCAR, tetapi sebenarnya itu bukanlah pilihan."

Raikkonen musim ini beralih ke WRC, setelah pada akhir musim lalu Ferrari memutus kontraknya. Dia menegaskan hanya akan kembali ke F1 jika bergabung dengan tim yang kompetitif, dan Renault tampaknya bisa memenuhi ekspektasinya. Tetapi di sisi lain, Raikkonen juga sudah menarik perhatian tim Citroen yang sekarang diperkuatnya, sehingga mereka (Citroen) punya keinginan kuat untuk memperpanjang kontraknya.

No comments:

Post a Comment