f(x)

Monday, December 6, 2010

Hongkong Terbuka Super Series 2010

Pebulu tangkis putri Indonesia, Aprilla Yuswandari, melewati hadangan pertama di babak kualifikasi Hongkong Terbuka Super Series 2010, Senin (6/12/10). Dalam laga yang berlangsung di Stadion Queen Elizabeth, Aprilla menang 18-21, 24-22, 21-12 atas pemain tuan rumah Tse Ying Suet, dalam duel berdurasi 56 menit.

Namun, pekerjaan Aprilla belum selesai, karena untuk tampil di babak utama turnamen berhadiah 250.000 dollar AS ini, dia masih harus bermain satu kali lagi. Besok, unggulan keempat babak kualifikasi ini akan berhadapan dengan pemain Taiwan, Pai Hsiao Ma, yang juga menyingkirkan pemain tuan rumah.

Jika lolos, maka pada putaran pertama nanti Aprilla akan menghadapi sesama pemain kualifikasi. Calon lawannya yang sudah maju ke putaran kedua kualifikasi adalah pemain Hongkong Chan Hung Yung, yang menunggu pemenang antara Rong Wang (Macau) vs Hwang Hye Youn (Korea Selatan).

Di turnamen ini, Indonesia hanya menurunkan dua wakil di sektor tunggal putri. Selain Aprilla, yang harus berjuang melewati babak kualifikasi, ada Linda Wenifanetri, yang pada babak pertama nanti bertemu pemain Slovakia Maja Tvrdy.

No comments:

Post a Comment